mercredi 5 septembre 2007

Le Concile de Pierre


Monica Bellucci (MB) beraksi kembali!

dalam Le Concile de Pierre (The Stone Council), Diane (MB) adalah seorang ilmuwan yang mengadopsi seorang bayi laki-laki dari daerah Rusia Timur Jauh, berbatasan dengan Mongolia. Ketika si anak ini, Liu San, tumbuh besar, ada tanda aneh di dadanya yang muncul. Kadangpun dia sering mengalami nightmare (mimpi buruk).

Sewaktu Diane hendak pergi ke Jerman, Liu San dititipkan ke Sybille (Deneuve), sesama teman ilmuwan (atau boss nya yah?? lupa nih), namun ternyata Liu San diam2 menyusup kembali ke mobil bersama Diane, dan berbuntut pada kecelakaan yang menyebabkan Liu San koma.

Dan setelah dirawat di RS, Liu San hilang dengan misterius, dan dimulailah petualangan Diane mencari anak (tiri)-nya nun jauh sampai ke Mongolia..dst dst.

Terus terang ada dua hal yang mengecewakan dalam film ini. Pertama, MB gak seksi sama sekali dengan gaya rambut pendek dan keibuan (hahaha... gak substantif). Kedua, cerita kurang menggigit (anjinx kalee..). Jalinan misterinya sih bikin penasaran, mungkin seperti film serial X-Files. Tapi ternyata film berakhir 'begitu2' saja. Saya mengharapkan inti cerita bertumpu pada kisah mistis ttg "dewan batu", tp tdk diperdalam malah semakin ga jelas hubungannya. Akting MB ga heboh2 amat sih, tp ada aktris veteran Catherin Deneuve yang turun berperan di film ini (she didn't impress me in this film...i still applaud her memorable acting in "Liza" (1972)).

Yang plus dari film ini adalah panorama hamparan padang steppa (dan gurun??) di Mongolia yang menawan.

LE CONCILE DE PIERRE: $$$
CERITA: $$
GAMBAR: $$$

1 commentaire:

Anonyme a dit…

hahaha, akhirnya ketemu orang yang suka nonton film prancis.. eh, betewe ko lu bisa nonton banyak sih? gue setengah mati cari-cari di glodok tapi hanya untung-untungan dapetnya.. Setuju! Le Concile de Pierre membosankan! Hehehe,, Siprien gak seksi sama sekali. Bete.
Gue juga udah review film ini di blog gue (http://gembili.com/hiburan/le-concile-de-pierre-membosankan/). Kalau punya waktu, baca yah... :p